Stroberi jangan dibuat jus saja. Campur dengan madu dan jadikan masker sebagai resep rahasia kulit cerahmu
Memiliki kulit cerah memang jadi idaman banyak wanita. Kalau sudah cerah, wajahmu nggak perlu lagi dipulas makeup dengan padat. Tapi nggak semua wanita dianugerahi kulit yang cantik dan cerah. Untuk itu, banyak sekali produk pencerah wajah yang dijual demi membantu mereka mendapatkan kulit yang cerah. Padahal tanpa perlu pencerah kimiawi, kamu ternyata bisa lho mendapatkan kulit yang cerah secara alami.
Selain jeruk dan tomat, stroberi juga merupakan salah satu buah yang
memiliki kandungan vitamin C berlimpah. Pastinya, kandungan ini bisa
kamu manfaatkan, lho untuk mencerahkan wajah.
Caranya, potong 8
buah stroberi yang sudah dicuci bersih menjadi ukuran kecil. Kemudian,
tekan-tekan dengan bantuan sendok makan sampai sedikit hancur. Setelah
itu, tuangkan 4 sendok makan madu murni dan campur sampai rata. Oleskan
campuran tersebut ke seluruh wajah dan leher secara merata. Diamkan
sekitar 20 menit dan bilas deh dengan air dingin. Kamu bisa
mengulanginya setiap 3 hari sekali untuk hasil yang maksimal.
BERITA LENGKAP DI HALAMAN BERIKUTNYA
Halaman Berikutnya
0 Response to "Stroberi jangan dibuat jus saja. Campur dengan madu dan jadikan masker sebagai resep rahasia kulit cerahmu"
Posting Komentar